Ciptakan Teras Rumah yang Indah dengan Beberapa Tips Berikut Ini!

Teras atau yang sering juga disebut sebagai patio merupakan salah satu area penting pada rumah dan merupakan bagian dari komponen rumah. Teras menjadi area berinteraksi dan bersosialisasi, kadang juga menjadi tempat bersantai dan melakukan aktivitas bersama-sama dengan anggota keluarga lainnya. Karenanya, teras haruslah mengundang dan nyaman, juga bisa mengakomodasi apa saja situasi dan waktu digunakannya patio tersebut.

Lalu bagaimana jika Anda hanya memiliki sebuah teras rumah yang kecil? Tenang, Rooang memiliki tips dan ide dekorasi yang bisa Anda terapkan.


Menentukan fungsi

Setiap Anda hendak mendekorasi suatu ruangan, tentukan dulu apa fungsinya. Fungsi ini ditentukan berdasarkan kebiasaan Anda sehari-hari, lokasi teras, dan ukuran teras rumah tersebut. Jika Anda terbiasa ngeteh sore di teras samping bersama keluarga, maka perlu ada dudukan yang nyaman dan sebuah meja kecil. Dudukan bisa berupa kursi bambu atau rotan sederhana atau 2 buah armchair jika anggota keluarga hanya sedikit. Jika teras depan hanya digunakan untuk menyambut tamu, maka Anda tidak perlu meletakkan furnitur apapun.

Memerhatikan pintu

Letak teras akan memengaruhi dekorasi pada pintunya. Pintu depan bisa Anda lengkapi dengan pengetok pintu, gaya klasik maupun yang modern minimalis. Pintu kaca sebaiknya dilapisi dengan korden kain, untuk menjaga keamanan. Warna pintu bisa dipilih sesuai selera dan warna dinding sekitar. Jika ingin tampil beda, cat pintu depan rumah dengan warna vibrant dan mencolok, misalnya kuning, merah, atau oranye, dengan warna dinding sekitar abu-abu atau greige.

Melihat posisi tempat duduk

Karena teras merupakan area outdoor, pilihlah tempat duduk yang tahan cuaca dan mudah dibersihkan. Hindari meletakkan kursi berbahan kain atau bantalan karena akan sulit dibersihkan jika terkena hujan.

Membuat area hijau

Terutama jika rumah Anda tidak memiliki halaman, maka wajib bagi Anda untuk menciptakan nuansa hijau. Tanaman gantung maupun lantai, sama-sama bisa membuat teras dan udara jadi lebih segar. Pilih jenis tanaman sesuai tingkat kesibukan Anda, agar tidak kesulitan dalam merawatnya.

Itu tadi beberapa tips menciptakan teras rumah yang indah. Bagaimana, cukup mudah untuk dilakukan bukan? Selamat mencoba! Bagi Anda yang sedang ingin menciptakan teras rumah dengan menggunakan beberapa dekorasi, Anda bisa mencari dekorasinya di Kangaroo Indonesia.

Comments

Popular posts from this blog

Fakta-fakta Dibalik Teko Listrik yang Perlu Diketahui

Memilih Kompor Gas Tanam yang Bagus dan Berkualitas

Trik Praktis Membersihkan Beragam Peralatan Dapur